Kemenag Kabupaten Bima Adakan Pelatihan Penggerak Penguatan Moderasi Agama Angkatan ke IV Kabupaten Bima.
Kementerian Agama Kabupaten Bima mengadakan Pelatihan Penggerak Penguatan Moderasi Agama, di aula Kantor Kemenag Kabupaten Bima, senin (7/02/2022). |
Kabupaten Bima,- Dalam rangka menjaga persatuan dan kesatuan NKRI dan menghargai harkat hidup serta keyakinan dan kepercayaan orang lain, Kementerian Agama Kabupaten Bima mengadakan Pelatihan Penggerak Penguatan Moderasi Agama, di aula Kantor Kemenag Kabupaten Bima, senin (7/02/2022).
Acara tersebut dihadiri oleh Balai Diklat Keagamaan Denpasar, Kepala Kementerian Agama Kabupaten Bima beserta Kasubag TU serta Peserta Pelatihan sejumlah 40 orang Guru PAI yang ada di Kabupaten Bima dari semua jenjang pendidikan.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bima H. A Munir dalam mengawali sambutannya mengatakan bahwa tahun 2022 merupakan Tahun Toleransi Beragama dan Tahun Moderasi Beragama, Kementrian Agama dan ASN yang ada dibawah naungan Kemenag adalah ujung tombak dari Moderasi Beragama. Lebih lanjut dikatakannya bahwa Moderasi Beragama di Madrasah akan tercermin dari bagaimana kehidupan bermasyarakat di Madrasah. Guru sebagai tenaga kependidikan harus mampu menunjukan contoh tauladan yang baik, sehingga membawa pengaruh yang luar biasa bagi sikap dan perilaku seluruh warga Madrasah ujarnya.
Pelatihan Moderasi Beragama yang rencana akan berlangsung selama lima hari ini merupakan upaya Kemenag untuk meningkatkan kualitas dan Kompetensi guru yang ada di Madrasah,
" Menjadi guru adalah pilihan yang cerdas karena di tangan seorang guru akan lahir generasi bangsa yang memiliki kualitas" ujarnya.
selanjutnya H. A. Munir berpesan agar senantiasa berbuat baik dan menjaga diri. Dengan demian, maka lembaga juga akan terjaga, "jangan mempertajam perbedaan dan ingat setiap perbedaan selalu ada kesamaan dan jadikan perbedaan sebagai Rahmat bagi kita" ucapnya.(RED).
Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan pembahasan tulisan.