Komisi II Monev di Setwan, H Muhidin: Alhamdulillah Berjalan Lancar
Komisi II Anggota DPRD Kota Bima saat Monev bersama Setwan Kota Bima |
KOTA BIMA,- Komisi II melakukan Monitoring dan Evaluasi (Monev) disejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Mengawali Monev Komisi II DPRD Kota Bima monev Sekda DPRD.
Taufik H A Karim,SH yang merupakan Anggota Komisi II DPRD Kota Bima mengatakan, Dalam rangka mengontrol kinerja OPD selama tahun berjalan melakukan kegiatan monev tiap tahun pada anggaran berjalan.
“ Setwan memang bermitra dengan Komisi II, sebelum monev di OPD lain kita utamakan di Bagian Setwan,” katanya, Kamis (27/1/22).
Pada kesempatan Monev tersebut, kata Duta PPP itu, komisinya mempertanyakan realisasi anggaran pada tahun 2021, apakah sudah sesuai dengan program atau tidak.
Dari dokumen penggunaan anggaran di DPRD yang diberikan Sekretaris Dewan (Sekwan) realisasi anggaran nyaris 100 persen dan tidak ada kendala berarti.
“Serapan anggaran di dewan maksimal. Kami pun berharap OPD lain mampu menyerap anggaran yang ada untuk program yang optimal,” jelasnya.
Taufik juga berharap, terhadap kehadiran Sekwan baru, bisa memberikan suasana dan warna baru. Pun yang diharapkan itu mulai nampak, seperti taman yang sudah mulai ditata, mengatur kondisi kantor dan penataan pelayanan kepada masyarakat yang hadir di dewan.
“Hal lain untuk sementara, apa yang dilakukan hari ini ada peningkatan dan kami harapkan bisa berkelanjutan,” jelasnya.
Sementara Sekwan H Muhiddin yang dihubungi media metromini mengatakan sangat bersyukur karena Komisi II telah melaksanakan Monev di Sekwan seperti pada OPD lain.
"Alhamdulillah Komisi II telah melakukan monev di Sekwan, dan monev ini merupakan tindak lanjut pencapaian serapan program dan serapan keuangan Alhamdulilah berjalan lancar," ungkap mantan Kadis Sosial Kota Bima itu.(RED).
Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan pembahasan tulisan.