Kerja Sama Dengan Pemdes Kore, Dukcapil Layani Perekaman e-KTP Pemula

Dukcapil saat melakukan perekaman e-KTP di Kantor Desa Kore.METEROmini/Agus Gunawan
                  
KABUPATEN BIMA - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Bima melakukan pelayanan Foto e-KTP pemula di Desa Kore Kecamatan Sanggar Kabupaten Bima. Kegiatan tersebut merupakan kerjasama Pemerintah Desa (Pemdes) Kore dengan Dukcapil yang berlangsung di Kantor Desa setempat, Sabtu 4 desember 2021.

Kegiatan  tersebut dihadiri oleh 9 pegawai Dukcapil Kabupaten, diantaranya Koordinator A.Malik, beserta anggota Erwin Surya Dinata S.Ip, Arifudin SE, A Rajak S.Sos, Amirudin SH, M Faden Aditia, M Nasir SH, Halilulrahman, dan Bagus Purnama putra. Kegiatan itu juga dibantu oleh Pemdes Kore, BPD, dan Karang Taruna.
Camat Sanggar, Ahmad SH.METEROmini/Agus Gunawan

Kepada media ini, A Malik selaku koordinator mengatakan, kegiatan tersebut bertujuan untuk melayani langsung kebutuhan warga yang belum melakukan foto KTP dan belum membuat KTP-e

"Dukcapil dan Pemdes Kore bekerjasama  untuk memberikan pelayanan perekaman data e-KTP pemula untuk pembutan KTP-elektrik," jelasnya Sabtu (5/12/2021).

Katanya, selain pelayanan pengambilan foto KTP, warga yang sudah rekapan dapat mengambil langsung KTP-elektrik, pihaknya akan melayani warga dengan teratur dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.

"Warga yang hadir langsung mendaftar pada petugas yang yang ada, setelah selesai rekaman Foto, warga menunggu dan mengambil KTP-elektrik, KK dan Akta sesuai nomor antrian yang diatur oleh petugas," katanya.

Ditempat yang sama, Camat Sanggar,  Ahmad SH mengungkapkan, dirinya sangat senang dengan adanya kegiatan pelayanan langsung yang dilakukan oleh Dukcapil bersama Pemdes Kore saat ini, karena menurutnya, rekaman langsung di desa seperti itu cukup membantu.

"Sebagai pemerintah kami merasa senang, ini sangat membatu masyarakat, karena selama ini masyarakat kesulitan untuk ke bima, karena tidak adanya anggaran," akunnya.

Ahmad berharap, pada seluruh Pemdes, untuk mendukung program tersebut dengan menganggarkan anggaran melalui Dana Desa (ADD) Tahun berikutnya.

"Kami berharap, setiap Pemdes mengadakan kegiantan semacam ini dan menganggarkan Anggaran melalui Dana desa. Karena ini sangat membantu masyarakat miskin," harapnya.

Terpisah, Kades Kore M tayeb berharap, dengan adanya program dan kerjasama pemdes dan Dukcapil saat ini, warga tidak harus jauh-jauh mendapatkan KTP elktronik..

"Semoga pelayani ini bermanfaat bagi masyarakat dan dapat dipergunakan sebgaimana mestinya, dan melalui anggaran desa, pemdes telah prioritaskan pelayanan terhadap warga Desa Kore," katanya.

Tayeb menjelaskan, pelayanan seperti ini tidak hanya dilaksanakan pada tahun 2021, tapi kata dia, kegiatan semacam itu tetap dilaksanakan setiap tahun.

"Program ini insya allah tetap berjalan hingga tahun berikutnya. Pemdes tetap memberikan pelayanan masksimal terhadap warga sebagai dasar warga negara indonesia, Lebih khususnya warga kore," terangnya.

Sementara Sekretaris Karang Taruna Kore, Sirajudin mengatakan, kegiatan pembuatan Foto KTP tersebut di alokasikasi melalui anggaran dana Desa (ADD) Tahun 2021, pelayanan ini juga di khususkan untuk warga yang belum sama sekali membuat KTP-e, pembaharuan Kartu Keluarga (KK) dan akta kelahiran.

"Program ini dianggarkan melalui dana desa, yang bekerjasama dengan Dukcapil dengan yang meliputi  pembuatan Akta, pembaharuan KK, rekaman e-KtP pemula, yang diutamakan untuk anak SMA," pungkasnya. (RED)

Related

Kabar Rakyat 7423538354136294751

Posting Komentar

Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan pembahasan tulisan.

emo-but-icon

FANSPAGE METROMINI

METROMINI VIDEO

Arsip Blog

Ikuti Tweet Metromini

item