Anggota Komisi I DPRD Kabupaten Bima Datangi Ketua PN Bima

Anggota Komisi I DPRD Kabupaten Bima, Rafidin S.Sos.METEROmini/Agus Gunawan


KOTA BIMA - Anggota Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bima Rafidin S.Sos, datangi kepala pengadilan Bima, Senin (20/12/2021). Kehadiran Sekjen PAN itu meminta Ketua PN Bima untuk mengotrol kasus yang  sedang ditangani oleh pengadilan.

Rafidin mengatakan, kehadirnya saat itu untuk menyampaikan langsung hasil monitoringnya selama ia berada di komisi I, terkait hakim yang menangani perkara kasus pelecehan seksual dan Narkoba.

"Kami hadir untuk bersilaturahmi sekaligus konsultasi penegakan hukum, terkait penanganan perkara kasus pelecehan seksual dan kasus narkoba. Kenapa kita datang silahturahim," jelasnya Sabtu (20/12/2021).

Selain itu, Rafidin juga menyoroti pihak PN Bima yang sudah vonis bebes oknum bandar ganja yang menjadi soroton publik saat ini. 

"Belum lama ini ada putusan bebas terhadap oknum bandar ganja, yang BB hampir 1 kilo," sorotnya.

Dari itu, ia meminta kepala PN Bima untuk mengontrol setiap kasus yang ditangani oleh hakim dipersidangan.

"Kami minta Ketua PN Bima agar mengontrol setiap perkara ditangani oleh hakim. Karena peredaran barang haram Sabu lebih banyak beredar di bima, dugaan kami ada permainan pada perkara itu. Kami minta kasus seksual dan kasus narkoba harus dihukum seberat-beratnya," tegasnya.

Ditempat terpisah, Ketua PN Bima Ruslan Hendra Irawan SH.MH, ditemui ruangan kerjanya menyakini, putusan pengadian terkait kasus tersebut sudah sesuai hukum dan data.

"Putusan bebas oleh Pengadilan Negeri Raba Bima terhadap bandar narkoba tersebut, bisa-bisa saja itu benar kalau sesuai dengan hukum dan data," akunya.

Kata Ruslan, pihaknya  akan melakukan uji kembali terkait vonis bebas perkara tersebut, dan setiap perkara diputusan di pengadilan sudah sesuai hukum.

"Tapi kami akan uji kembali terkait masalah kasus itu, hanya saja untuk sementara masih dalam kasus sidang. Karena saya harus pastikan semua perkara itu harus sesuai hukum data," katanya.

Lanjutnya, "Masukan bapak Rafidin dari Fraksi PAN akan jadi Atensi, dan kami ucapan terimakasih karena sudah berkunjung dan silahturahim dengan Kami," pungkasnya. (RED)

Related

Kabar Rakyat 4896976754314239437

Posting Komentar

Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan pembahasan tulisan.

emo-but-icon

FANSPAGE METROMINI

METROMINI VIDEO

Arsip Blog

Ikuti Tweet Metromini

item