Terkait Panah Misterius yang Libatkan Pelajar, Kadis Dikbud: Perintah Lakukan Rajia Tas di Sekolah
https://www.metromini.info/2021/11/terkait-panah-yang-libatkan-pelajar.html
Kadis Dikbud Kota Bima Drs. H Supratman,M.Ap |
KOTA BIMA - Terkait keterlibatan beberapa pelajar dalam panah misterius akhir - akhir ini yang meresahkan masyarakat Kota Bima, Kepala Dinas terkait harapkan kepada guru Bimbingan dan Konseling (BK) se Kota Bima untuk melakukan rajia tas siswa,Rabu (3/11/21).
Kepala Dikbud Kota Bima Drs.H Supratman M.Ap saat diminta tanggapan terkait keresahan dimasyarakat terkait panah misterius yang sudah memakan korban mengharapkan peran guru BK tiap sekolah lebih dimaksimal lagi.
"Harus dilakukan rajia tas di sekolah bagi guru bk secara berkala pada satuan pendidikan terutama di SMP,"tegasnya.
Supratman pun menambahkan, karena kejadian itu terjadi maka diharapkan kerjasama pihak orang tua dan masyarakat sekitar dalam membimbing dan membina generasi penerus tersebut.
"Karena kejadian diluar jam belajar dan diluar sekolah tentu pengawasan orang tua dan kepedulian masyarakat sangat berperan dalam meminimalisir dan menekan kenakalan remaja kita,"harapnya.
Sementara Ketua LPA Kota Bima, Juhriati, SH, MH selaku Ketua Lembaga Perlindungan Anak (LPA) Kota Bima yang diminta tanggapan terkait keterlibatan pelajar dalam panah misterius yang telah memakan korban tersebut mengaku belum mengkonfirmasi pada pihak terkait dan akan mengkonfirmasi pada pihak terkait.
"Nanti kita akan mengkonfirmasi dengan pihak terkait,"bebernya.(RED).
Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan pembahasan tulisan.