Tidak Tersedia Oksigen, Ibu Hamil Meninggal di RSUD Dompu

Gambar Ilustrasi /CNN

KABUPATEN DOMPU - Seorang Ibu Hamil meninggal dunia di rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dompu Selasa 27 juli 2021. Meninggalnya pasien Ibu Hamil 7 bulan tersebut lantaran di rumah sakit itu kekurangan stok oksigen.

Dilansir Media dari Bumikita.Net, Almarhum sempat dirawat di RSUD selama dua hari, pada saat itu pasien (Ibu hamil red) mengalami sesak pernapasan. Namun stok oksigen dan obat-obatan dirumah sakit kekurangan.

Masalah itu dibenarkan oleh kepala Desa Doro kobo, M Taufik menyatakan, pada saat dilakukan perawatan, persediaan oksigen dan obat-obatan di RSUD tersebut tidak ada.

"Beliau warga saya, meninggal karena terlambat diberikan oksigen. Di RS saat itu tidak tersedia oksigen dan obat-obatan pereda sesak nafas dan tidak ditangani dengan dengan baik,” ungkap Kades di kutip dari Bimakita.Net, Rabu (28/7/2021).

Masih kata Taufik, pada pasien dalam keadaan kritis dan membutuhkan Oksigen dan Obat-obatan. Namun kata dia, saat itu pihak rumah sakit tidak ada persiapan oksigen dan baru memesan ke Wilayah Bali.

"Pihak rumah sakit baru mau memesan obat-obatan di Bali sementara pasien semakin kritis dan akhirnya meninggal dunia beserta anak pertama dalam kandungan," akunya.

Ia menambahkan, sebelum kondisi pasien memburuk, korban sempat dirawat di rumah Sakit Hasada Manggelewa, setelah itu dirujuk ke RSUD Dompu.

"Korban sempat dirawat di Rumah Sakit Husada Manggelewa selama dua hari, namun karena kondisi semakin memburuk pihak RS Husada merujuk ke RSUD Dompu," katanya dilansir di Bumikita.Net.

Hingga berita ini dipublikasi pihak Rumah sakit umum Dompu masih diupayakan untuk konfirmasi terkait kekurangan oksigen dan meninggalnya pasien ibu hamil itu. (RED)

Related

Kabar Rakyat 1609032720651045975

Posting Komentar

Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan pembahasan tulisan.

emo-but-icon

FANSPAGE METROMINI

METROMINI VIDEO

Arsip Blog

Ikuti Tweet Metromini

item