Pemdes Taloko Serahkan BLT DD, BST dan Bantuan Beras PKH

Kades Taloko M. Kasim saat menyerahkan bantuan beras PPKM pada Warga.METEROmini/Agus Gunawan

KABUPATEN BIMA -  Kepala Desa Taloko Kecamatan Sanggar Kabupaten Bima, menyerahkan  Bantuan  Langsung Tunai (BLT) Dana Desa, bantuan beras PKH dan bantuan sosial tunai (BST) di Kantor Desa Selasa 27 juli 2021.

Kepala Desa Taloko M. Kasim menyatakan, BLT DD, BST dan bantuan PKH tersebut diserahkan langsung oleh Pemdes dan diterima oleh penerima manfaat 

"Ada 37 orang penerima BLT tahun 2021, sementara yang menerima BST sebanyak 73 orang, dan penerima PKH sebanyak 232 orang. Bantuan itu diserahkan langsung oleh Kades di Kantor," jelasnya selasa (27/7/2021).

Kasim menjelaskan, BLT tersebut diperuntukan untuk warga tidak mampu, masing-masing penerima manfaat mendapatkan Rp300.000 perbulan.

"BLT DD yang diterima oleh masyarakat saat ini untuk tahap pertama. BLT ini diterima selama 12 bulan oleh penerima manfaat," jelasnya.

Kata Kasim, Penerima bantuan beras untuk PKH dan BST sudah diseleksi oleh tim yang sudah dibentuk oleh pemerintah Desa. Masing-masing penerima manfaat mendapatkan 10 kg beras.

"Masing-masing mendapatkan 10 Kg perorang, mereka  semua sudah diseleksi oleh tim Desa Taloko, itu semua dilakukan agar bantuan tersebut tepat mengenai sasaran,” akunya.

Ditempat terpisah, warga  penerima BLT-DD, Ahmad  cukup terimakasih pada Pemdes, yang sudah memberikan bantuan terhadapnya dimasa PPKM seperti ini.

"Saya ucapkan terimakasih pada  Pak Kades Kasim beserta perangkat desa, bantuan ini sangat berarti sekali bagi kami dimasa pandemi ini," terangnya.(RED)

Related

Kabar Rakyat 7164298456847509042

Posting Komentar

Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan pembahasan tulisan.

emo-but-icon

FANSPAGE METROMINI

METROMINI VIDEO

Arsip Blog

Ikuti Tweet Metromini

item