Satu Rumah di Kore Roboh Dihantam Banjir, Kerugian Puluhan Juta
Kondisi Rumah Warga dihantam banjir.METEROmini/Dok |
KABUPATEN BIMA - Banjir di Desa Kore Kecamatan Sanggar Kabupaten menghancurkan satu bangunan Warga di Dusun Punti Moro Rt 06/03 Desa Kore Jum'at 15 Januari 2021.
Dari kejadian itu, rumah beserta isinya tidak bisa diselamatkan karena deras arus banjir pada 13:00 wita.
Pemilik rumah Ishaka mejelaskan, ia beserta istri dan anaknya hanya selamatkan diri, sementara rumah roboh dan isi rumahnya tidak bisa diselamatkan.
"Kami hanya bisa menyelamatkan diri, karena arus banjir sangat Besar Sehingga mengakibatkan rumah dan Isinya terbawah arus banjir," jelasnya Jum'at (15/1/2021).
Kata dia, banjir selama 4 jam itu, merendam 4 dusun yang ada di Desa setempat,
"Saya dan anak-anak hanya keluar dengan baju yang ada dibadan. Kami hanya bisa berpasrah melihat kondisi rumahnya," akunnya.
Ishaka mengaku, dari musibah itu ia mengalami kerugian puluhan juta, sementara itu, kata dia, ia berserta istri dan anaknya untuk sementara nginap di rumah keluarga.
"Kerugian hingga Puluhan juta, saat ini kami sekeluarga untuk sementara akan nginap dulu di rumah tetangga," akunnya.
Hingga berita ini dipublikasi, banjir mulai surut dan hujan masih. (RED)
Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan pembahasan tulisan.