Warga Piong Minta Pemdes Atasi Sampah Sisa Banjir

Tumpukan Sampah sisa Banjir di sungai RT 09 Desa Piong Kecamatan Sanggar.METEROmini/Dok

KABUPATEN BIMA - Warga Desa piong Kecamatan sanggar meminta Pemerintah Desa Piong Kecamatan Sanggar Kabupaten Bima melakukan Gotog royong sampah sisa Banjir di RT 09. Pasalnya sampah berupa ranting kayu dan sampah rumah tangga saat ini menumpuk di Sungai di Desa setempat.

Semenjak Hujan 2 hari lalu, sampah dari RT 01 hingga 08 dibawah oleh banjir, akibathya aliran Sungai di RT 09 tidak terlihat lagi karena dipenuhi Sampah.

Salah seorang warga, Kadrin Mengatakan, tumpukan sampah ini merupakan hasil pembuangan Warga di Sungai, sehingga saat hujan seperti ini, sampah yang ada dibawa banjir dan menumpuk di Samping kediamannya.

"Ranting Kayu dan sampah rumah tangga ini, sengaja dibuang oleh warga di Sungai, sehingga musim hujan seperti ini, sampah yang ada dibawa oleh banjir dan menumpuk disungai yang ada disamping Rumah kami," jelasnya Kamis (17/12/2020).

Baca juga : Banjir Babdang Rendam 3 Dusun di Kore, Akses Jalan Paling Parah

Kardin berharap Pemerintah Desa (Pemdes) Piong ambil langkah dengan kondisi Sungai dipenuhi Sampah seperti ini. Karena kata dia, kalau tidak segera dilakukan gotong royong untuk  pembersihan, tidak menutup kemungkinan, ketika hujan besok dan seterusnya turun, pasti banjir meluap ke pemukiman warga yang ada sepanjang bantar sungai.

"Kami berharap Pemdes untuk melakukan gotong royong pembersihan tumpukan sampah yang ada saat ini, karena keberadaan sampah saat ini sangat menganggu kehidupan masyarakat yang ada di sekitar bantaran sungai," harapnya. 

Lanjutnya, kalau tumpukan sampah ini tidak segera dibersihkan, tidak menutup kemungkinan banjir akan meluas ke Pemukiman Warga ketika hujan besok dan seterusnya.

"Sampah ini harus segera dibersihkan, takut besok atau lusa ada banjir, pastinya akan meluap ke pemukiman warga," pungkasnya. (RED)

Related

Kabar Rakyat 6357783382653684401

Posting Komentar

Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan pembahasan tulisan.

emo-but-icon

FANSPAGE METROMINI

METROMINI VIDEO

Arsip Blog

Ikuti Tweet Metromini

item