Melaju Kencang Tabrak Kambing Depan Polsek Hu'u, Tiga Remaja Meninggal Dunia
https://www.metromini.info/2019/03/melaju-kencang-tabrak-kambing-depan.html
Kecelakaan maut terjadi di Jalan Lintas Lakey, Kabupaten Dompu, Selasa, 5 Maret 2019. METROMINI/Dok |
KABUPATEN DOMPU - Kapolsek Hu,u IPTU Balok Suswantoro mengungkapkan, telah terjadi kecelakaan tunggal yang dialami tiga orang remaja di Jalan Lintas Lakey atau depan kantor Polsek Hu'u, Kabupaten Dmpu, Selasa (5/3/2019) sekitar pukul 19.00 WITA.
Kapolsek mengungkapkan, akibat kecelakaan tunggal di mana para remaja yang berbonceng bertiga dengan kecepatan tinggi dan menabrak seekor kambing yang melintasi jalan, akibat dari insiden tersebut, ketiga remaja berusia belasan itu pun akhirnya meninggal dunia.
Ia menceritakan, ketiga korban awalnya mengendarai sebuah motot bermerk Mio Jet warna merah dan melaju dengan kecepatan yang tinggi menuju Desa Rasabou. Dari keterangan yang dihimpun dari para saksi, ketiganya pergi ke Desa Rasabou untuk jalan-jalan.
"Namun di tengah jalan atau di depan Polsek Hu'u tiba- tiba seekor kambing lari memotong jalan dan motor yang melaju kencang yang dikendarai ketiga remaja ini menabrak kambing tersebut," ujar Kapolsek, Rabu, 6 Maret 2019 dilansir dari salah satu media online..
Kapolsek menyebutkan, dari insiden kecelakaan maut tersebut, nama-nama korban yaitu Mia (12) warga Desa Adu, Hijrah Lita (12) warga Dusun Lanta, Desa Rasa Bou dan Aulia Juraed (13) warga Desa Cempi Jaya.
"Akibat kecelakaan menabrak kambing tersebut, ketiga korban jatuh terlempar ke aspal dan terseret sekitar 50 meter dari titik benturan. Dua orang meninggal di tempat yakni Hijrah Lita dengan Mia, sedangkan Aulia Juraed dalam keadaan kritis dan sempat dilarikan ke Puskesmas terdekat," ujar Kapolsek.
"Namun, korban yang kritis tersebut pun tidak bisa diselamatkan. Dan dari kecelakaan maut ketiga remaja semalam, tiga orang korban dinyatakan meninggal dunia.” tambah Kapolsek. (RED)
Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan pembahasan tulisan.