Nihil Bantuan dari Pemkot Bima, IMKOBI Gelar Festival Budaya Mbojo di Mataram
https://www.metromini.info/2018/11/nihil-bantuan-dari-pemkot-bima-imkobi.html
Aksi tari dari panitia kegiatan Ikatan Mahasiswa Kota Bima (IMKOBI) di Museum Negeri Mataram, Rabu, 28 November 2018 semalam. GOOGLE/www.gerbangtimurbima.com |
KOTA MATARAM - Ikatan Mahasiswa Mataram (DPO IMKOBI) menggelar acara pergelaran Festival Budaya Mbojo tahun 2018 di Mataram. Kegiatan yang ditutup semalam itu diikuti oleh mahasiswa asal Kota Bima, Kabupaten Bima dan juga Kabupaten Dompu. Saat pergelaran dilaksanakan, berbagai macam perlombaan dan kesenian khas Suku Mbojo (Bima-Dompu) diperagakan.
Dewan Pembina Organisasi IMKOBI, Aci mengungkapakan, kegiatan ini telah dilaksanakan sejak beberapa hari yang lalu di pelataran atau halaman parkirMusem Negeri Provinsi NTB di Mataram. Saat kegiatan penutupan, Rabu (28/11/2018) semalam, hadir pula beberapa tokoh asal Bima yang tinggal di Mataram, seperti Ketua Komisi I DPRD Provinsi NTB, H. Ali Ahmad/
Menurut dia, acara tersebut berlangsung meriah. berbagai macam antraksi kesenian ciri khas Suku Mbojo ditampilkan di acara penutupan. Mantan Ketua IMKOBI mengaku, kegiatan ini diharapkan bisa memberikan nuansa positif bagi kehadiran warga asal Suku Mbojo di Pulau Lombok.
"Penampilan spektakuler dari sejumlah mahasiswa asal Bima dan Dompu sangat menakjubkan. Mereka memperlihatkan budaya dan ciri khas kesenian asli Bima seperti tari, cerita bima di masa lampau (mbojo mantoi) dan perlombaan lainnya yang juga diselenggarakan dalam acara ini," tutur dia, semalam, dilansir dari situs Gerbang Timur Bima.
Ia pun mengucapkan terima kasih atas dukunga berbagai pihak baik dari dewan juri, aparat keamanan dan beberapa tokoh asal Bima yang ikut mensuksekan acara ini.
"Dengan suksesnya penyelenggaraan acara ini, terlebih kepada dewan juri dan kepanitiaan yang sudah berpartisipasi serta jajaran aparat keamanan maupun para tokoh Bima yang ada di Mataram, mewakili panitia dan IMKOBI, kamu ucapkan terima kasih," sahut dia.
Kata dia, kegiatan seperti ini akan terus dipertahankan dan ditingkatkan lagi. Sebab, kegiatan ini bukan sekedar melestarikan budaya Bima tapi mencari bakat muda dalam kesenian yang bisa membawa keharuman bagi dari Dana Mbojo tercinta.
Ia mengaku, acara yang sukses dilaksanakan itu tidak ada bantuan dari Pemerintah Kota Bima, sementara proposal pengajungan dukungan ke Pemkot Bima sudah diberikan. Entah apa sebabnya, pihak IMKOBI tak mengerti alasan Pemkot dibalik nihilnya dukungan untuk kegiatan ini.
Diakuinya, semestinya, Pemkot Bima yang harus lebih pro aktif mendukung kegiatan kebudayaan di luar daerah Bima sebagai promosi dan pengenalan daerah di tempat lain.
"Entah kenapa kita tidak dibantu. Kami juga tak tahu apa yang ada dalam benak mereka. Seharusnya, acara budaya seperti ini apalagi di luar daerah Bima, Pemerintah Kota Bima lebih proaktif mendukungnya," pungkas dia. (RED | WWW.GERBANGTIMURBIMA.COM)
Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan pembahasan tulisan.