PTS Bima-Dompu Gelar Baksos Bantuan Bencana Peduli Gempa Lombok 2018
https://www.metromini.info/2018/08/pts-bima-dompu-gelar-baksos-bantuan.html
Ketua Panitia Kegiatan Baksos PTS Bima-Dompu NTB saat membawakan bantuan kepada warga korban gempa bumi di Kabupaten Lombok Utara, Senin, 6 Agustus 2018. METROMINI/Dok |
KOTA BIMA - Duka dan penderitaan yang dialami warga di Pulau Lombok akibat gempa bumi yang terjadi bertubi-tubi sejak tanggal 29 Juli 2018 hingga semalam. Mengundang banyak elemen ikut ambil bagian untuk membantu meringankan kesusahan warga di Pulau Lombok. Pasca gempa bumi berkekuatan 7,0 SR yang terjadi, Minggu, 5 April 2018 lalu, Kabuapten Lombok Utara menjadi daerah yang mengalami keadaan terparah.
Ikut ambil peran dan bertujuan membantu keringanan warga di Lombok. Forum Perguruan Tinggi Swasta Bima dan Dompu melaksanakan giat sosial mereka di Kabupaten Lombok Utara, Senin, 6 Agustus 2018. Dalam kegiatan sosial ini, PTS Bima Dompu mengusung tema, "Bantuan Bencana Peduli Gempa Lombok 2018".
Ketua Panitia dari Forum PTS Bima-Dompu NTB, Firdaus, ST, MM mengatakan, setelah mendengar bencana yang terjadi di Pulau Lombok, komponen dari PTS Bima-Dompu menggelar pertemuan. Disepakati untuk langsung membawakan bantuan ke Lombok Utara, sebagai wilayah terparah dari bencana gempa bumi ini.
"Kami langsung rapat kecil-kecilan dan sepakat untuk membawa langsung bantuan ke Lombok Utara," ucap Ketua STIE Bima kepada Metromini, Selasa, 7 Agustus 2018 pagi.
Firdaus mengaku, kondisi di Pulau Lombok, khususnya di Kabupaten Lombok Utara cukup memprihatinkan. Di beberapa desa, ada kondisi bangunan rumah warga yang rusak di atas 50% dari jumlah hunian di sana.
Menurutnya, dalam kegiatan sosial PTS Bima-Dompu yang dilaksanakan Senin (6/8/2018) kemarin,. Pihaknya memberikan bantuan yang langsung dibutuhkan masyarakat seperti alat tidut dan tarpal serta sembako. Pemberian bantuan dilakukan pada beberapa titik pemukiman warga yang mengalami kondisi terparah dari musibah ini.
"Kami memberikan bantuan di beberapa titik desa yang terparah di wilayah Lombok Utara. Dan jenis bantuan adalah barang yang sangat dibutuhkan warga seperti tenda dan tarpal, alas tidur dan juga bebepa jenis sembako," ucap pria berkacamata itu.
Ia mengatakan, dalam menghadapi musibah dan ujian dari Allah SWT, semoga masyarakat di Pulau Lombok dapat bersabat dan tentu Allah takkan menguji ummatnya di luar dari kemampuan yang ada.
"Semoga saja, ada hikmah dari teguran yang diberikan Allah dibalik tragedi gempa bumi yang melanda Pulau Lombok untuk kita semua," tandas Firdaus. (RED | ADV)
Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan pembahasan tulisan.