Ternyata Hanya Butuh 5 Detik untuk Menyelesaikan Pertengkaran dengan Pasangan
https://www.metromini.info/2017/01/ternyata-hanya-butuh-5-detik-untuk.html
Ilustrasi pertengkaran dengan pasangan. Foto: vemale.com/GOOGLE |
Baca juga: Patah Hati Sebabkan Kematian? Ini Penjelasan Para Ahli
Pikiran dan hati yang tenang sangat dibutuhkan ketika muncul keributan di antara Anda dan pasangan, karena suatu masalah kian menjadi rumit apabila emosi kerap kali mendominasi.
Seperti dikutip dari purewow.com, Rabu (18/1/2017), bahwa hanya dibutuhkan waktu lima detik untuk menyelesaikan pertengkaran Anda dan pasangan.
Dengan cara memikirkan tentang masa depan, maka Anda akan mampu meredam dan mengatasi amarah. Cara ini merupakan hasil studi yang dilakukan oleh University of Waterloo.
Berdasarkan hasil studinya, dengan cara tersebut, membuat para pasangan yang sedang bertikai lebih bisa saling memaafkan satu dengan lainnya.
Komunikasi menjadi kunci utamanya, tidak diperlukan waktu lama untuk menyelesaikan pertengkaran Anda dan pasangan. Menjaga komunikasi dengan pasangan mampu meminimalisir timbulnya masalah kecil yang mampu memanas.
Masalah yang tidak terselesaikan akan berubah menjadi permasalahan yang dapat merusak hubungan Anda. (RED | PUREWOW.COM)
Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan pembahasan tulisan.