Pagi ini, Kapolres Bima Kota Gelar Doa dan Syukuran di Kantor Baru
https://www.metromini.info/2017/01/pagi-ini-kapolres-bima-kota-gelar-doa.html
![]() |
Acara do'a dan syukuran jajaran Polres Bima Kota atas kehadiran kantor Polisi yang baru. Foto: Humas Polres Bima Kota |
Menurut Kasubag Humas Bima Kota, IPDA, Suratno mengatakan, kegiatan ini adalah bentuk syukur jajaran Polres Bima Kota atas kehadiran kantor Polisi yang baru dan sudah mulai dioperasikan dalam minggu ini.
Dalam acara ini, selain doa, digelar juga acara pembacaan Surat Yasin secara bersama-sama. Ada sekitar 150 personil polisi yang mengikuti acara tasyakuran ini.
“Acara yasinan dan doa bersama ini diikuti oleh para Kepala Bagian (Kabag) dan para Kepala Satuan (Kasat) dan seluruh perwira serta personil anggota Polres Bima Kota. Sekitar 150 personil mengikuti acara yang mewujudkan rasa syukur dengan adanya gedung baru Polres Bima Kota," kata dia
"Gedung ini akan mulai dioperasikan hari Senin, 9 Januari 2017, pekan depan,” sebut dia dalam releasenya yang disampaikan ke redaksi Metromini, Jum’at pagi ini. (RED)
Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan pembahasan tulisan.